40 Harga Mobil Bekas Dibawah 50 Juta 2024: Honda, Toyota & Suzuki

Harga Mobil Bekas Dibawah 50 Juta – Mobil merupakan kendaraan roda empat yang saat ini sudah sangat banyak sekali digunakan. Dengan menggunakan mobil pengguna dapat membawa lebih banyak penumpang dan barang, berbeda dengan sepeda motor yang kapasitas sedikit.

Akan tetapi harga beli mobil memang tidak murah, terlebih lagi untuk harga beli mobil baru. Harga mobil baru biasanya dibandrol dengan harga diatas 200 jutaan, itu pun untuk jenis mobil yang memiliki kapasits mesin kecil dan fiturnya masih belum cukup lengkap.

Untuk orang yang biasanya ingin membeli mobil namun memiliki dana terbatas, biasanya orang tersebut akan mencari mobil bekas untuk dibeli. Karena harga mobil bekas umumnya akan jauh lebih murah dibandingkan dengan harga beli mobil baru.

Apabila anda saat ini sedang mencari mobil bekas dengan harga murah. Maka tidak ada salahnya bagi anda untuk melihat terlebih dahulu informasi harga mobil bekas dibawah 50 juta yang hari ini akan kami berikan secara lengkap.

Keuntungan dan Kerugian Membeli Mobil bekas

Keuntungan dan Kerugian Membeli Mobil bekas

Sebelum kami lanjutkan ke informasi harga mobil bekas murah, kami ingin memberikan terlebih dahulu informasi tentang keuntungan dan kerugian membeli mobil bekas. Karena ada beberapa hal yang bisa didapatkan apabila anda membeli mobil bekas.

Keuntungan Membeli Mobil Bekas

  • Harga lebih murah, jika dibandingkan dengan harga beli mobil baru, tentunya harga beli mobil bekas jauh lebih murah.
  • Lebih banyak pilihan tipe, pilihan tipe mobil bekas tentunya akan jauh lebih banyak dibandingkan dengan tipe mobil baru, terutama untuk beberapa tipe yang sudah tidak lagi diproduksi.
  • Kualitas tidak berbeda jauh, apabila anda bisa mendapatkan mobil bekas yang benar-benar dirawat, maka kualitas mobil tersebut tidak akan terlalu berbeda jauh dengan kualitas mobil baru.
  • Pajak lebih murah, karena harga mobil bekas lebih murah, hal tersebut tentunya akan berpengaruh terhadap PAJAK MOBIL tersebut juga akan murah.

Kerugian Membeli Mobil bekas

  • Harga jual lebih murah,hal ini tentunya sudah menjadi resiko utama jika membeli barang bekas, karena harga jual dari mobil baru saja sudah dapat dipastikan akan turun. Apalagi untuk harga jual mobil bekas harga mobil tersebut sudah turun.
  • Memiliki selisih harga disetiap daerah, harga mobil bekas di suatu daerah tentunya akan berbeda dengan daerah satunya, karena untuk harga mobil baru saja sudah pasti akan memiliki selisih harga.
  • Biaya perawatan banyak, apabila anda mendapatkan mobil dengan kualitas bagus, mungkin biaya perawatan yang dikeluarkan tidak terlalu banyak. Akan tetapi untuk mobil kualitasnya kurang, maka memerlukan banyak biaya perawatan.

Jika anda ingin membeli mobil bekas, alangkah baiknya apabila anda periksa lebih teliti kondisi mobil tersebut terlebih dahulu. Karena setiap kondisi mobil bekas pastinya berbeda-beda sesuai dengan cara perawatan pemilik mobil tersebut.

Harga Mobil Bekas Dibawah 50 Juta

Harga Mobil Bekas Dibawah 50 Juta

Setelah anda mengetahui beberapa kelebihan dan kekurangan mobil bekas. Maka saatnya kembali lagi ke pokok pembahasan yaitu harga mobil murah dibawah 50 juta. Dimana kami akan memberikan beberapa harga mobil bekas dari berbagai pabrikan mobil.

Harga Mobil Bekas Honda Dibawah 50 Juta

1. Harga Mobil Bekas Honda Dibawah 50 Juta

Mobil bekas pertama yang akan kami berikan ialah mobil bekas dari Honda. Untuk anda yang ingin mengetahui secara lengkap mobil bekas apa saja yang harganya dibawah 50 juta, maka anda bisa langsung melihat informasi lengkapnya dibawah ini.

Tipe MobilTahun ProduksiHarga Mobil
Honda Accord Maestro1990Rp 20.000.000,00
Honda Civic Wonder1987Rp 20.000.000,00
Honda Jazz2007Rp 20.000.000,00
Honda Prestige1986Rp 21.000.000,00
Honda City Type Z2001Rp 27.000.000,00

Harga Mobil Bekas Toyota Dibawah 50 Juta

2. Harga Mobil Bekas Toyota Dibawah 50 Juta

Mobil bekas berikutnya yang akan kami berikan ialah mobil bekas Toyota. Dimana mobil toyota menjadi salah satu merk mobil yang cukup populer di Indonesia dan bagi anda yang ingin mengetahui harga mobil bekas Toyota secara lengkap bisa langsung melihatnya dibawah ini.

Tipe MobilTahun ProduksiHarga Mobil
Toyota Starko1986Rp 20.000.000,00
Toyota Kijang Super1990Rp 21.000.000,00
Toyota Corolla DX1980Rp 21.000.000,00
Toyota Starlet1986Rp 22.000.000,00
Toyota Corona1986Rp 23.000.000,00
Toyota Calya 1.2 G2021Rp 30.000.000,00
Toyota Etios 1.52013Rp 32.000.000,00

Harga Mobil Bekas Daihatsu Dibawah 50 Juta

3. Harga Mobil Bekas Daihatsu Dibawah 50 Juta

Mobil bekas Daihatsu menjadi mobil bekas murah dibawah 50 juta yang berikutnya. Meskipun tidak banyak pilihan tipe ditawarkan, namun mobil Daihatsu menjadi salah satu merk mobil yang cukup banyak diminati juga oleh orang Indonesia.

Tipe MobilTahun ProduksiHarga Mobil
Daihatsu Classy1990Rp 25.000.000.00
Daihatsu Zebra2005Rp 25.000.000,00
Daihatsu Espass1997Rp 25.500.000,00
Daihatsu Forza1994Rp 35.000.000,00
Daihatsu Gran Max2015Rp 40.000.000,00
Daihatsu Sigra2019Rp 38.000.000,00
Daihatsu Ceria2003Rp 35.000.000,00
Daihatsu Taruna2000Rp 48.000.000,00

Harga Mobil Bekas Suzuki Dibawah 50 Juta

4. Harga Mobil Bekas Suzuki Dibawah 50 Juta

Mobil bekas Suzuki menjadi mobil bekas murah dibawah 50 juta selanjutnya yang akan kami berikan, dimana mobil ini juga menjadi salah satu merk mobil yang banyak diminati di Indonesia. Apabila anda merasa tertarik ingin mengetahui tipe mobil apa saja yang dibawah 50 juta, maka bisa langsung melihatnya dibawah ini.

Tipe MobilTahun ProduksiHarga Mobil
Suzuki Carry1999Rp 22.000.000,00
Suzuki Futura1992Rp 20.000.000,00
Suzuki Esteem1995Rp 23.000.000,00
Suzuki Katana1988Rp 24.000.000,00
Suzuki Carry Pick Up1986Rp 29.500.000,00
Suzuki Jimmy1992Rp 31.000.000,00
Suzuki Baleno2000Rp 39.000.000,00

Harga Mobil Bekas Mitsubishi Dibawah 50 Juta

5. Harga Mobil Mitsubishi Murah

Untuk harga mobil bekas selanjutnya yang akan kami berikan adalah mobil bekas dari Mitsubishi. Mobil Mitsubishi menjadi salah satu mobil yang menawarkan performa mesin yang handal, sehingga tidak sedikit orang yang suka dengan mobil Mitsubishi.

Tipe MobilTahun ProduksiHarga Mobil
Mitsubishi Lancer1991Rp 29.000.000,00
Mitsubishi Galant2000Rp 50.000.000,00
Mitsubishi Kuda2000Rp 50.000.000,00
Mitsubishi L3001994Rp 49.500.000,00

Harga Mobil Bekas Nissan Dibawah 50 Juta

6. Harga Mobil Nissan Murah

Harga mobil bekas terakhir yang harganya dibawah 50 juta ialah mobil Nissan, dimana Nissan menjadi salah satu merk mobil yang juga memiliki banyak pengguna di Indonesia. Apabila anda ingin mengetahui mobil Nissan apa saja yang harganya dibawah 50 juta, maka anda bisa langsung melihatnya dibawah ini.

Tipe MobilTahun ProduksiHarga Mobil
Nissan Sunny1997Rp 22.000.000,00
Nissan Sentra1986Rp 21.500.000,00
Nissan Cedric Diesel1992Rp 22.500.000,00
Nissan Livina 1.52011Rp 25.500.000,00
Nissan Almera2014Rp 45.000.000,00

Akhir Kata

Seperti yang sudah kami beri tahukan diatas, bagi anda yang sekiranya memang ingin membeli mobil bekas. Ada baiknya jika anda memeriksa kondisi mobil bekas tersebut secara teliti. Kalau bisa anda membawa seorang mekanik atau orang paham tentang kondisi mobil.

Dengan ini selesai sudah informasi yang dapat ujikokoh.id berikan tentang harga mobil bekas murah dibawah 50 juta, semoga saja informasi tentang harga mobil bekas yang baru kami berikan dapat memberikan banyak manfaat untuk anda semua.

Tinggalkan komentar