Penyebab Rangka Motor Patah – Rangka pada sebuah kendaraan baik roda dua maupun roda empat menjadi salah satu komponen penting. Seperti halnya rangka motor yang berfungsi sebagai penopang mesin dan komponen lainnya yang menempel pada rangka. Selain itu, rangka juga memiliki fungsi sebagai penghubung bagian depan dengan belakang motor.
Ada beberapa masalah sering terjadi di rangka motor. Diantaranya seperti rangka keropos, rangka motor patah dan beberapa masalah lainnya. Namun sebenarnya apa penyebab rangka motor patah?
Ada beberapa informasi perlu kalian ketahui mengenai masalah rangka motor. Penyebab rangka motor patah bisa kalian dapatkan informasinya lewat artikel ini. Sehingga nantinya kalian bisa ketahui masalah yang dapat menyebabkan rangka motor patah beserta cara mengatasinya.
Nah pada artikel kali ini, ujikokoh.id akan menyajikan ulasan tentang penyebab rangka motor patah baik pada jenis motor matic, bebek maupun sport. Untuk ketahui beberapa masalah yang menyebabkan rangka motor patah, silahkan simak ulasannya berikut ini?
Penyebab Rangka Motor Patah
Beberapa faktor menyebabkan rangka motor patah diantaranya seperti material digunakan, adanya rangka motor keropos, adanya benturan keras maupun masalah disebabkan efek lingkungan. Penjelasan mengenai penyebab kerangka motor patah adalah sebagai berikut:
1. Material Rangka Motor
Penyebab rangka kendaraan roda dua patah yang pertama yakni mengenai material rangka. Dimana jika motor menggunakan material rangka tidak berkualitas, maka sangat memungkinkan terjadi masalah patah.
Pasalnya sekarang ini sudah banyak sekali rangka motor dibuat dengan bahan baja tipis untuk memangkas bobot motor. Seperti halnya penggunaan rangka eSAF pada motor matic Honda yang memiliki bahan baku baja relatif tipis. Beberapa motor Honda yang pakai rangka eSAF umumnya motor matic Honda keluaran baru.
2. Beban Berlebihan
Penyebab rangka motor patah kedua yaitu mengenai beban berlebihan. Dimana jika motor dipaksa untuk memuat beban berlebih, maka kemungkinan masalah yang timbul yakni rangka patah.
Pasalnya setiap pabrikan motor tentunya sudah mengukur seberapa kuat rangka untuk membawa beban orang maupun barang. Sehingga jika beban diberikan pada rangka terlalu berat, maka bisa menyebabkan rangka menjadi patah.
3. Rangka Keropos
Penyebab kerangka motor patah ketiga yakni adanya bagian keropos. Beberapa penyebab rangka keropos diantaranya seperti rangka mengalami korosi, cat pelapis rangka mengelupas dan beberapa penyebab lainnya. Dapat dipastikan jika rangka motor keropos dan biarkan, maka masalah yang akan timbul salah satunya yaitu rangka patah.
4. Gaya Berkendara
Penyebab kerangka motor patah selanjutnya yaitu perilaku atau gaya berkendara yang kurang baik. Dimana gaya berkendara ugal-ugalan maupun tidak berhati-hati ketika melawati jalan rusak tentunya akan merusak rangka. Dan jika hal tersebut dilakukan secara berulang-ulang, kemungkinan besar akan timbul masalah rangka patah.
5. Kecelakaan Motor
Penyebab rangka motor patah selanjutnya yakni ada kejadian kecelakaan parah. Dimana biasanya pada motor yang mengalami kecelakaan menabrak atau ditabrak kemungkinan besar terjadi rangka patah. Hal ini tentunya bisa terjadi pada jenis motor apapun, misalnya seperti motor bebek, motor matic dan jenis motor lainnya.
6. Efek Lingkungan
Penyebab kerangka motor patah selanjutnya yaitu mengenai efek lingkungan. Dimana jika di daerah kalian memiliki kelembaban tinggi, maka bisa menyebabkan rangka motor menjadi cepat patah. Pasalnya rangka motor jika digunakan di daerah lembab akan mudah terkena korosi.
Selain daerah lembab, penggunaan motor di daerah pesisir pantai juga kemungkinan besar rangka mudah korosi. Sehingga bisa membuat rangka motor cepat berkarat dan patah.
7. Kurang Perawatan
Penyebab rangka motor patah yang terakhir yakni tentang perawatan. Dimana jika motor jarang dilakukan perawatan rutin di bagian rangka, maka bisa menimbulkan masalah rangka rangka.
Hal ini biasanya terjadi pada motor sering terkena air hujan, air laut maupun tetesan air Aki. Apabila bagian rangka tidak dilakukan pembersihan secara cepat, maka akan membuat rangka cepat patah.
Nah setelah ketahui beberapa penyebab di atas, sekarang bagaimana cara mengatasi kerangka motor patah? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Cara Mengatasi Agar Rangka Motor Tidak Mudah Patah
Beberapa cara bisa kalian lakukan untuk mengatasi rangka patah diantaranya seperti melakukan perbaikan, mengurangi beban maupun dengan melakukan perawatan secara berkala. Cara mengatasi rangka motor agar tidak cepat patah adalah sebagai berikut:
1. Pilih Motor dengan Rangka Berkualitas
Cara mengatasi rangka motor agar tidak mudah patah pertama yakni dengan memilih motor dengan rangka berkualitas. Sehingga dengan memilih motor dengan rangka berkualitas, nantinya kemungkinan rangka patah menjadi lebih kecil.
2. Lakukan Pengelasan dengan Baik
Cara mengatasi rangka motor patah kedua yakni dengan melakukan perbaikan. Salah satunya yakni dengan melakukan pengelasan di bagian rangka motor patah. Proses pengelasan rangka motor juga perlu dilakukan oleh ahli atau tukang berpengalaman. Sehingga nantinya proses perbaikan rangka patah dengan pengelasan bisa bertahan lama.
3. Kurangi Beban Berlebihan
Cara mengatasi rangka motor patah selanjutnya yaitu dengan mengurangi beban berlebihan. Silahkan kurangi beban yang diberikan kepada rangka motor. Pastikan beban pengendara maupun barang tidak melebihi batas telah ditentukan oleh standar pabrikan.
4. Selalu Melakukan Perawatan Berkala
Cara mengatasi agar rangka tidak mudah patah selanjutnya yakni dengan melakukan perawatan secara berkala. Misalnya dengan selalu membersihkan bagian rangka yang sering terkena air hujan, air laut maupun tetesan air Aki.
Selain itu, selalu lakukan pengecekan pada cat rangka motor. Pastikan tidak terdapat cat rangka motor yang terkelupas. Sehingga tidak menimbulkan korosi dan menyebabkan rangka motor menjadi patah.
Akhir Kata
Menarik kesimpulan artikel di atas, bahwa penyebab rangka motor patah bermula dari masalah rangka yang keropos. Sehingga adanya rangka motor keropos ditambah dengan minimnya perawatan, adanya beban berlebih pada rangka motor dengan material yang tipis, maka sangat memungkinkan rangka menjadi patah.
Sekian artikel kali ini tentang penyebab dan cara mengatasi kerangka motor patah. Terima kasih sudah berkunjung ke ujikokoh.id dan semoga artikel di atas tentang penyebab kerangka motor patah dapat menambah wawasan bagi kalian semuanya.
Sumber gambar: Tim ujikokoh.id