Harga Vespa LX 125 – Sepeda motor merupakan salah satu transportasi pribadi yang menjadi pilihan banyak orang. Karena dengan menggunakan sepeda motor, anda dapat bepergian dengan lebih mudah dan cepat. Jika dibandingkan dengan mobil, penggunaan sepeda motor memiliki waktu yang lebih efisien.
Karena pengguna sepeda motor tentunya akan sangat jarang sekali terjebak macet seperti pengguna mobil, terkecuali kemacetan tersebut sudah sangat parah. Kemudian dari masalah harga motor juga jauh lebih murah jika dibandingkan dengan harga mobil, oleh karena itu tetap banyak orang memilih menggunakan sepeda motor.
Jenis sepeda motor saat ini juga sangat banyak sekali, ada jenis sepeda motor bebek, skuter hingga sport. Salah satu jenis sepeda motor yang saat ini paling banyak diminati ialah jenis sepeda motor skuter matic karena cara menggunakannya lebih praktis, seperti contohnya Yamaha NMAX, Honda Beat hingga Vespa Matic.
Bagi anda yang merasa tertarik ingin memiliki skuter Vespa matic, terutama untuk tipe dengan kapasitas mesin rendah seperti Vespa LX 125. Maka tidak ada salahnya bagi anda untuk melihat terlebih dahulu infromasi harga dan spesifikasi Vespa LX 125 yang pada kesempatan hari ini akan kami berikan.
Spesifikasi Vespa LX 125
Sebelum anda mengetahui harga dari skuter Vespa LX 125 secara lengkap, baik itu harga cash ataupun harga kredit. Maka ada baiknya apabila anda mengetahui terlebih dahulu spesifikasi Vespa LX 125, supaya anda bisa menentukan apakah motor Vespa ini sesuai dengan tipe motor yang sedang dicari atau tidak.
Mesin Vespa LX
Vespa LX 125 dilengkapi mesin i-Get 4 tak menggunakan silinder tunggal 3 buah katup, dengan kapasitas mesin 124,5 cc yang mampu menghasilkan daya maksimal mencapai 7,6 kW dan mampu menghasilkan torsi maksimal mencapai 10,2 Nm. Sedangkan untuk sistem bahan bakar, Vespa LX sudah menggunakan sistem Injeksi Elektronik dan tipe transmisi CVT atau matic.
Kerangka Vespa LX
Untuk kerangkanya, Vespa LX 125 dilengkapi dengan suspensi depan lengan tunggal menggunakan pegas helikal serta peredam kejut hidrolik. Sedangkan untuk suspensi belakang menggunakan peredam kejut hidrolik tunggal lengkap dengan adanya 4 setelah kekerasan.
Sedangkan untuk sistem pengeremannya sudah menggunakan sistem rem Cakram untuk roda depan dan rem Tromol untuk roda belakang. Sehingga sistem pengereman sudah cukup bagus untuk tipe motor skuter. Sedangkan untuk tipe ban yang digunakan sudah menggunakan tipe ban tubeless.
Dimensi Vespa LX
Dimensi Vespa LX memiliki ukuran kurang lebih sama dengan beberapa tipe sepeda motor pada umumnya, dengan panjang 1,770 mm, lebar 705 mm dan jarak sumbu roda 1,280 mm. Sedangkan untuk tinggi tempat duduk adalah 785 mm, sehingga masih cukup nyaman untuk dinaiki. Adapun kapasitas tangki bahan bakar Vespa LX 125 ini adalah 7,5 liter.
Mesin | i-Get 4 Tak, Silinder Tunggal 3 Katup |
Kapasitas | 124,5 cc |
Daya Maks. | 7.6 kW @ 7.600 rpm |
Torsi Maks. | 10,2 Nm @ 6.000 rpm |
Sistem Pendingin | Sirkulasi udara tekan |
Sistem Pembakaran | Injeksi elektronik |
Transmisi | CVT (Continuous Variable Transmission) Otomatis |
Supensi Depan | Lengan tunggal w/ Pegas helikal dan peredam kejut hidrolik |
Suspensi Belakang | Perem kejut hidrolik tunggal w/ 4 tingkat setelah kekerasan |
Rem Depan | Cakram 200 mm |
Rem Belakang | Tromol 110 mm |
Ban Depan | Tubeless 110/70 – 11 inch |
Ban Belakang | Tubeless 120/70 – 10 inch |
Panjang | 1.770 mm |
Lebar | 705 mm |
Jarak Sumbu Roda | 1.280 mm |
Tinggi Tempat Duduk | 785 mm |
Kapasitas Tangki | 7,5 liter |
Emisi | Euro 3 |
Warna Vespa LX 125
Untuk warna Vespa LX 125, terdapat tiga warna utama yang ditawarkan, yaitu Red Passione, Black Vulcano dan Yellow Lime. Meskipun warna Vespa LX tidak terlalu banyak, namun terdapat satu warna yang sangat berbeda dengan beberapa tipe motor lainnya, yaitu Yellow Lime. Dimana warna tersebut sangat jarang sekali digunakan oleh skuter matic.
Harga Vespa LX 125
Setelah anda mengetahui spesifikasi dan warna dari skuter matic ini, maka sekarang waktunya anda untuk mengetahui berapa harga Vespa LX 125? Untuk soal harga, kami akan memberikan dua harga, yaitu harga kredit dan harga bekas. Jadi anda bisa menentukan harga mana yang akan dipilih sesuai dengan dana yang dimiliki.
Vespa LX 125 Harga Kredit
Untuk harga cash Vespa LX 125 terbaru saat ini adalah Rp 38.000.000,00. Namun untuk anda yang ingin mengajukan kredit Vespa LX 125 ini, maka anda bisa langsung melihat daftar harga kredit dengan tenor mulai dari 12 bulan, 24 bulan sampai 36 bulan. Dan uang muka yang ditawarkan juga berbeda-beda yang dapat anda pilih sesuai dengan kemampuan.
Vespa LX 125 Harga Bekas
Sedangkan untuk anda yang lebih tertarik dengan tipe skuter bekas, maka bisa langsung melihat daftar HARGA VESPA BEKAS yang akan kami sajikan secara lengkap dibawah ini mulai dari tahun keluaran lama hingga keluaran terbaru. Sehingga anda dapat menentukan sendiri tipe keluaran berapa yang sesuai.
Tipe Vespa | Harga Vespa |
---|---|
Vespa LX 125 Tahun 2011 | Rp 19.000.000,00 |
Vespa LX 125 Tahun 2012 | Rp 21.500.000,00 |
Vespa LX 125 Tahun 2013 | Rp 17.700.000,00 |
Vespa LX 125 Tahun 2014 | Rp 20.500.000,00 |
Vespa LX 125 Tahun 2017 | Rp 25.500.000,00 |
Vespa LX 125 Tahun 2018 | Rp 28.000.000,00 |
Vespa LX 125 Tahun 2019 | Rp 35.900.000,00 |
Vespa LX 125 Tahun 2020 | Rp 40.000.000,00 |
FAQ
Karena Vespa di Indonesia termasuk jenis motor CBU dari Vietnam.
Demikian itu informasi seputar harga Vespa LX 125 yang pada kesempatan hari ini dapat kami sajikan untuk anda, semoga saja informasi yang baru ujikokoh.id berikan diatas dapat membantu dan bermanfaat untuk anda. Terutama untuk anda yang sedang mencari harga Vespa matic terbaru saat ini.