Daftar Motor Honda Pakai Rangka eSAF – Sedang ramai diperbincangkan saat ini mengenai sebuah rangka motor Honda matic yang mengalami keropos dan patah. Dimana pabrikan Honda sendiri memiliki beberapa jenis rangka yang diaplikasikan pada motor matic.
Salah satunya yaitu rangka eSAF yang digunakan pada beberapa motor matic Honda. Namun apa saja daftar motor Honda pakai rangka eSAF? Apakah semua motor matic Honda sudah pakai rangka eSAF?
Ada beberapa informasi penting yang perlu kalian ketahui mengenai motor Honda yang menggunakan rangka eSAF. Daftar motor Honda pakai rangka eSAF bisa kalian dapatkan informasinya lewat artikel ini. Sehingga nantinya kalian bisa ketahui apa saja nama motor Honda yang sudah menggunakan desain rangka eSAF.
Nah pada artikel kali ini, ujikokoh.id akan menyajikan rangkuman tentang daftar motor Honda pakai rangka eSAF. Namun sebelum masuk ke pembahasan tersebut, silahkan simak terlebih dahulu ulasan mengenai karakteristik rangka eSAF pada motor matic berikut ini.
Karakteristik Rangka eSAF Pada Motor Honda
eSAF (enhaced Smart Architecture Frame) menjadi salah satu inovasi pabrikan Honda mengenai rangka motor metik. Rangka eSAF dibuat dari bahan plat baja yang ditekan menggunakan alat press untuk menghasilkan bentuk dengan desain yang cukup kokoh.
Walaupun berbahan dasar plat baja, rangka eSAF memiliki bobot yang cukup ringan. Selain itu, rangka eSAF juga memiliki desain yang cukup lebar dan luas. Sehingga hal ini membuat ruang bagasi dan tangki bahan bakar motor matic Honda menjadi lebih besar dan luas.
Rangka eSAF digunakan oleh AHM atau pabrikan motor Honda agar menghasilkan body motor yang keren, kenyamanan duduk pengendara yang nyaman maupun untuk membuat motor menjadi lebih ringan tentunya.
Nah setelah ketahui seperti apa karakteristik rangka eSAF, sekarang apa saja motor Honda matic yang menggunakan rangka eSAF? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Daftar Motor Honda Pakai Rangka eSAF
Perlu kalian ketahui, bahwa penggunaan rangka eSAF yakni pada beberapa tipe motor Honda matic saja. Lebih tepatnya pada motor matic Honda keluaran baru. Diantaranya seperti Honda Genio, Honda BeAT, Honda Vario 160 dan beberapa tipe Honda matic lainnya. Daftar matic honda pakai rangka eSAF diantaranya sebagai berikut:
1. Honda Genio
Daftar matic Honda pakai rangka eSAF pertama yakni ada Honda Genio. Honda Genio keluaran tahun 2019 menjadi motor matic Honda pertama yang menggunakan rangka enhaced Smart Architecture Frame (eSAF).
Motor matic entry level Honda Genio sampai sekarang masih menggunakan rangka eSAF. Sehingga bisa dikatakan bahwa motor Honda Genio menjadi pelopor penggunaan rangka eSAF dari pabrikan AHM. Beberapa varian Honda Genio yang pakai rangka eSAF diantaranya sebagai berikut:
- Honda Genio CBS
- Honda Genio CBS-ISS
Adanya penggunaan rangka eSAF tentunya menjadi salah satu daya tarik bagi konsumen yang akan membeli motor Genio secara kredit maupun Cash. Dimana harga motor Honda Genio terbilang cukup terjangkau dengan segala fitur yang dimilikinya.
2. Honda BeAT
Daftar matic Honda pakai rangka eSAF kedua yaitu ada Honda BeAT. Penggunaan rangka eSAF pada Honda BeAT dimulai untuk tahun keluaran 2020. Dari pertama kali diluncurkan sampai dengan sekarang Honda BeAT masih menggunakan rangka eSAF. Beberapa varian Honda BeAT yang pakai rangka eSAF diantaranya sebagai berikut:
- Honda BeAT CBS
- Honda BeAT Deluxe CBS-ISS
Adanya penggunaan rangka eSAF tentunya membuat motor matic ini menjadi irit BBM. Dimana untuk 1 liter bensin di motor BeAT bisa untuk 50 sampai dengan 60 km.
3. Honda BeAT Street
Daftar matic Honda pakai rangka eSAF ketiga yakni ada BeAT Street. Sehingga selain Honda BeAT biasa, Honda BeAT Street juga sudah dibekali dengan rangka eSAF. Honda BeAT keluaran tahun 2020 sampai sekarang masih menggunakan rangka eSAF.
4. Honda Scoopy
Daftar motor Honda pakai rangka eSAF selanjutnya yakni ada Honda Scoopy. Dimana Honda Scoopy menggunakan jenis rangka Underbone eSAF. Dari pertama kali diluncurkan pada tahun 2020 hingga sekarang, Honda Scoopy masih menggunakan rangka eSAF. Tipe Honda Scoopy yang pakai rangka eSAF diantaranya sebagai berikut:
- Honda Scoopy Red
- Honda Scoopy Fashion
- Honda Scoopy Stylish
- Honda Scoopy Prestige
5. Honda Vario 160
Daftar matic Honda pakai rangka eSAF yang terakhir yakni ada Honda Vario 160. Dimana Honda Vario 160 pakai rangka Underbone eSAF. Dari pertama kali diluncurkan pada tahun 2022 hingga sekarang, Honda Vario 160 masih menggunakan rangka eSAF. Tipe Honda Vario 160 yang pakai rangka eSAF diantaranya sebagai berikut:
- Honda Vario 160 CBS
- Honda Vario 160 ABS
Dari beberapa tipe motor matic Honda di atas, kemungkinan besar nantinya masih banyak lagi motor matic Honda yang menggunakan rangka eSAF. Namun besar kemungkinan juga nantinya motor matic Honda sudah menggunakan jenis rangka terbaru yang dikembangkan oleh pabrikan Honda.
Akhir Kata
Menarik kesimpulan artikel di atas, bahwa daftar motor Honda pakai rangka eSAF yaitu untuk motor matic keluaran baru. Diantaranya yaitu seperti motor matic Honda Genio, Honda BeAT, Honda BeAT Street, Honda Scoopy dan Honda Vario 160.
Sekian artikel kali ini tentang daftar motor matic pakai rangka eSAF. Terima kasih sudah bersedia mengunjungi ujikokoh.id dan semoga artikel di atas tentang daftar motor Honda pakai kerangka eSAF dapat menambah informasi bagi kalian semuanya.
Sumber gambar:
- Tim ujikokoh.id
- Honda Global