Biaya Servis Berkala Toyota Avanza – Toyota Avanza merupakan mobil jenis MPV yang diproduksi oleh Toyota dan merupakan hasil kerja sama dengan Daihatsu. Untuk mobil keluaran Daihatsu dipasarkan dengan nama Daihatsu Xenia.
Sejak awal kemunculannya pada tahun 2003 sampai saat ini, mobil Toyota Avanza menjadi salah satu mobil paling laris. Karena harga mobil Toyota Avanza memang cukup terjangkau namun desain dan fitur yang ditawarkan sudah modern dan lengkap.
Untuk kalian yang merupakan pengguna baru mobil Toyota Avanza dan belum mengetahui berapa besarnya biaya servis berkala yang perlu dikeluarkan, maka tidak ada salahnya bagi kalian untuk melihat terlebih dahulu informasi yang akan kami berikan hari ini.
Karena hari ini kami akan memberikan informasi biaya service berkala Toyota Avanza secara lengkap bersama beberapa informasi lainnya. Adapun untuk kalian yang sudah ingin mengetahui biaya service mobil tersebut secara lengkap, maka bisa langsung melihatnya dibawah ini.
Keuntungan Servis Berkala Toyota Avanza
Sebelum kami bahas lebih lanjut mengenai biaya servis berkala, alangkah baiknya jika kalian ketahui terlebih dahulu apa saja keuntungan service berkala. Karena tidak sedikit orang yang malas untuk melakukan servis atau perawatan pada mobil.
1. Menjaga Performa Mobil
Keuntungan pertama yang bisa didapatkan ialah performa mobil akan lebih terjaga, karena melakukan servis secara berkala dapat mengetahui setiap kerusakan komponen. Terutama pada saat kerusakan komponen tersebut berlum terlalu parah dan langsung ditangani, sehingga performa tetap terjaga.
2. Menambah Usia Pakai
Dengan mengetahui kerusakan setiap komponen mobil lebih awal, maka hal tersebut juga dapat menambah usia pakai mobil. Karena kerusakan komponen tersebut dapat diatasi lebih awal dan tidak menyebabkan kerusakan yang lebih parah.
Dimana kondisi komponen yang rusak bisa bertambah parah seiring dengan waktu pemakaian. Apabila kerusakan tersebut tidak langsung diatasi, maka hal tersebut dapat berakibat terhadap usia pakai mobil menjadi lebih pendek.
Selain itu, biaya perawatan atau servis yang dikeluarkan juga akan jauh lebih besar apabila kerusakan komponen tersebut bertambah parah. Karena kerusakan komponen yang sudah parah perlu melakukan penggantian dengan komponen yang baru.
3. Menjaga Harga Jual
Sedangkan untuk keuntungan terakhir yang bisa didapatkan ialah menjaga harga jual kembali mobil tersebut. Meskipun harga jual kembali atau harga bekas mobil memang selalu turun, namun kondisi mobil yang dirawat akan memiliki nilai jual lebih tinggi dibandingkan dengan mobil yang tidak dirawat.
Biaya Servis Berkala Toyota Avanza
Setelah mengetahui mengenai keuntungan service berkala, maka saatnya mengetahui berapa biaya servis mobil Toyota Avanza di bengkel resmi. Dimana kami akan memberikan informasi biaya servis mulai dari servis pertama sampai 100.000 km.
Adapun Biaya Servis Mobil Toyota ini sendiri diambil berdasarkan dari data biaya servis di bengkel resmi Toyota, jadi harga atau biaya tersebut akan sedikit berbeda dengan biaya service di bengkel biasa atau umum.
Biaya Servis Berkala Toyota Avanza A/T
Jarak Tempuh | Biaya |
---|---|
1.000 km | Gratis |
10.000 km | Rp 543.000 |
20.000 km | Rp 543.000 |
30.000 km | Rp 543.000 |
40.000 km | Rp 1.121.000 |
50.000 km | Rp 543.000 |
60.000 km | Rp 1.120.500 |
70.000 km | Rp 1.074.300 |
80.000 km | Rp 2.633.500 |
90.000 km | Rp 1.074.300 |
100.000 km | Rp 1.480.500 |
Biaya Servis Berkala Toyota Avanza M/T
Jarak Tempuh | Biaya |
---|---|
1.000 km | Gratis |
10.000 km | Rp 543.000 |
20.000 km | Rp 543.000 |
30.000 km | Rp 543.000 |
40.000 km | 1.274.000 |
50.000 km | Rp 543.000 |
60.000 km | Rp 1.120.500 |
70.000 km | Rp 1.074.300 |
80.000 km | 2.387.500 |
90.000 km | Rp 1.074.300 |
100.000 km | Rp 1.480.500 |
Servis Berkala Gratis Toytota Avanza
Sedangkan untuk biaya servis berkala gratis sendiri akan didapatkan pada bulan pertama atau pada 1.000 km. Namun hal tersebut juga berdasarkan dari program yang diikuti oleh customer, karena ada beberapa program servis gratis sampai dengan servis ke 6.
Dimana program gratis biaya servis berkala bisa didapatkan untuk pembeli mobil Toyota baru dan juga mengikuti program T-Care yang telah disediakan oleh Toyota. Sehingga untuk pemilik kendaraan Toyota Avanza lama tidak dapat mengikuti program gratis biaya servis berkala.
Akhir Kata
Sekiranya cukup sekian dulu informasi mengenai biaya service berkala Toyota Avanza yang dapat Uji Kokoh berikan pada kesempatan hari ini, mudah-mudahan saja informasi mengenai biaya servis mobil diatas dapat memberikan banyak manfaat.