Apa Itu WISE Wuling – Perkembangan dunia otomotif memang tergolong sangat pesat, hal tersebut dapat dilihat dari berbagai macam teknologi yang telah disematkan ke dalam mobil-mobil keluaran terbaru yang ada dipasaran Indonesia saat ini.
Salah satu produsen otomotif yang tidak mau ketinggalan yaitu Wuling juga selalu memberikan sebuah inovasi terbaru mengenai teknologi yang ditawarkan oleh mobil Wuling. Salah satu teknologi tercanggihnya yaitu WISE.
Untuk kalian yang belum pernah menggunakan mobil Wuling tentunya masih bertanya-tanya apa itu WISE Wuling? Karena memang teknologi tersebut hanya terpasang pada mobil-mobil Wuling saja, terutama untuk varian tertinggi.
Nah, untuk kalian yang sekiranya ingin mengetahui apa itu WISE Wuling? Maka kami sarankan bagi kalian untuk melihat terlebih dahulu informasi tentang WISE yang pada kesempatan hari ini akan kami berikan secara lengkap.
Apa Itu WISE Wuling
WISE adalah kepanjangan dari Wuling Interconnected Smart Ecosystem yang merupakan inovasi terbaru dari Wuling untuk membuat ekosistem pintar yang dapat menghubungkan pemilik dengan mobilnya melalui fitur Internet of Vehicle dan memaksimalkan kemanan berkendara dengan ADAS.
Fungsi WISE Wuling
Jadi fungsi WISE Wuling secara umum adalah untuk memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan kepada para pengguna mobil Wuling. Dengan meningkatkan kemudahan mengatur kendaraan melalui internet of vehicle dan ADAS untuk meningkatkan kemanan berkendara.
Fitur WISE Wuling
Seperti yang sudah kami jelaskan diatas, dimana fitur WISE terdiri dari dua fitur yaitu Internet of Vehicle dan ADAS. Untuk penjelasan lengkap seputar kedua fitur yang terdapat WISE bisa langsung kalian lihat secara lengkap dibawah ini.
Internet of Vehicle
Wuling IOV (Internet of Vehicle) merupakan fitur yang memungkinkan pengemudi dapat mengendalikan mobil melalui smartphone dengan bantuan aplikasi My Wuling + yang bisa didapatkan di Google Play atau di App Store sesuai dengan jenis smartphone yang digunakan.
Dimana fitur Wuling IOV pada aplikasi My Wuling + sendiri dapat digunakan untuk beberapa hal seperti lock dan unlock mobil, mengatur suhu kabin, (Find My Car) untuk menemukan posisi mobil pada saat parkir dan dapat juga digunakan untuk menyalakan dan mematikan mesin mobil.
ADAS Wuling
ADAS Wuling (Advance Driver Assistance System) merupakan fitur yang akan membantu pengemudi dalam mengendarai mobil sehingga tingkat keamanan dan kenyamanan saat berkendara lebih tinggi. Dimana Fitur ADAS Wuling juga sangat banyak.
Beberapa fitur yang terdapat pada ADAS Wuling diantaranya adalah ICA (Intelligent Cruise Assistance), TJA (Traffic Jam Assistance), LDW (Lane Departure Warning), SDW (Safe Distance Warning), FCW (Forward Collision Warning), IHMA (Intelligent Head Beam Assistance) dan masih ada banyak lagi.
Akhir Kata
Itu dia informasi mengenai apa itu WISE Wuling yang sekiranya dapat Uji Kokoh berikan pada kesempatan hari ini, mudah-mudahan saja informasi yang baru saja kami berikan pada kesempatan hari ini dapat memberikan tambahan informasi seputar dunia otomotif untuk kalian.